Sekilas Profil Perusahaan


TiketExtra adalah sistem reservasi berteknologi tinggi yang telah terintegrasi langsung dengan sistem milik maskapai penerbangan, kereta api, kapal laut dan hotel.


Sistem ini dimiliki oleh manajemen GHB : Gema Haromas Buana sebuah PERUSAHAAN yang bergerak di bidang jasa perjalanan dan juga distribusi barang (dengan brand GHB LOGISTICS).


Dengan komitmen untuk selalu memberikan pelayanan terbaik dan profesional kami telah menghadirkan TiketExtra sebagai sistem yang praktis dan mudah. Anda bisa mengakses sistem ini tanpa login, dan melakukan pemesanan tiket hanya dengan 3 tahap, yaitu : cek ketersediaan seat, booking secara online dan cetak e-tiket bisa dilakukan sendiri. 


Semoga TiketExtra mampu menjadi solusi dan kemudahan dalam memenuhi kebutuhan perjalanan Anda, dengan memberikan informasi secara detail ketersediaan seat, harga dan jadwal keberangkatan.

    Visi & Misi

VISI 

Mewujudkan masyarakat bertaqwa dan hidup mulia yang berkontribusi nyata melalui usaha jasa perjalanan dan distribusi barang. 


MISI

  1. Menyediakan pelayanan prima bagi pelanggan dan mitra bisnis untuk mencapai tujuannya.
  2. Membangun team yang tangguh, profesional dan berkinerja tinggi.
  3. Menciptakan peluang usaha yang saling menguntungkan pada bidang jasa perjalanan dan distribusi barang.
  4. Mendukung kegiatan dakwah dan menyediakan fasilitas ibadah bagi masyarakat sekitar.
  5. Meraih kemakmuran hidup yang berlimpah dan barokah bagi team, mitra bisnis dan keluarga besar pemilik perusahaan.


CORPORATE CULTURE

GHB KONTRIBUSI 

Alhamdulillah kami bersyukur kepadaMu Yaa ALLAH karena Engkau telah menjadikan kami sebagai orang yang siap KONTRIBUSI.


TAAT BERIBADAH JALANKAN SYARIAT 

Kami adalah GHB KONTRIBUSI merupakan pribadi-pribadi beriman terhadap ALLAH SWT yang senantiasa melaksanakan perintahNya serta menjauhi laranganNya. Kami berfikir, bersikap, bertindak dan berperilaku Islami pada setiap aspek kehidupan sehari-hari. 


SELALU OPTIMIS

Impian-impian besarlah yang menggerakkan kami. Kami menyadari bahwa semua yang kami dapatkan saat ini adalah hasil dari semua yang telah kami lakukan dan berikan sebelumnya. Oleh karena itu kami selalu BERPIKIR BESAR, BERMIMPI BESAR dan BERTINDAK BESAR. Kami sangat meyakini bahwa ALLAH SWT akan selalu menolong dan memberi kemudahan bagi kami untuk mewujudkan impian-impian besar kami.


BERSUNGGUH-SUNGGUH 

Dalam menjalankan aktifitas, tugas dan tanggung jawab kami selalu melaksanakan secara totalitas dengan 100% jiwa dan raga kami untuk mencapai hasil terbaik. 


SEMANGAT BERKEMBANG 

Hari esok harus lebih baik dari hari ini adalah semangat kami untuk selalu tumbuh dan berkembang. Kami adalah pribadi-pribadi yang selalu ingin maju dan ingin berKONTRIBUSI lebih besar pada masa yang akan datang. 


MENJAGA KEPERCAYAAN 

Kami adalah pribadi, team PERUSAHAAN yang dapat dipercaya. Bagi kami kepercayaan adalah modal dasar untuk terjalinnya hubungan kerja sama yang saling menguntungkan. Untuk itu kami selalu menjunjung tinggi dan menjaga setiap kepercayaan yang diberikan kepada kami. Kami berusaha keras melaksanakan semua hal yang kami katakan dan kami janjikan. 


LOYAL DAN DISIPLIN 

Kami adalah pribadi-pribadi yang memiliki kesetiaan tinggi dalam bekerja serta disiplin dalam mentaati aturan. Karena hal itu adalah pondasi yang harus kuat dalam meraih hasil terbaik dari setiap apa yang kami upayakan. 


MAMPU BERSAING 

Bekerja dan melayani dengan baik saja tidak cukup bagi kami. Kami selalu berusaha keras dan kreatif mencari cara-cara terbaik dalam membantu rekan kerja, team dan mitra bisnis meraih tujuannya. Kami selalu siap mengembangkan diri, mengasah potensi sehingga menjadi pribadi dan team PERUSAHAAN yang mampu bersaing untuk menjadi yang terbaik.


KEBERSAMAAN DAN KEKELUARGAAN

Kami memiliki kesamaan dalam memandang bahwa untuk mencapai keberhasilan diperlukan budaya dan suasana kerja yang harmonis. Untuk itu kami selalu menciptakan suasana kekeluargaan, saling bekerja sama, membantu dan mendukung guna mencapai hasil terbaik yang telah direncanakan.


AKTIF BERINISIATIF 

Kami adalah pribadi-pribadi yang ingin selalu terlibat aktif dalam setiap aktifitas. Berlomba-lomba dalam kebaikan, memberikan ide dan gagasan baru yang bersifat positif selalu kami lakukan demi kemajuan PERUSAHAAN dan meningkatkan peran kami dalam KONTRIBUSI.